Review: Even out Night Cream Oriflame

sumber foto: kaskus.co.id


Kali ini saya mau review produk ajalah. Produk yang mau saya review yaitu Even Out Night Cream, salah satu krim malam dari oriflame. Isinya 50 ml dengan harga normal tanpa diskon Rp. 175.000,-. Produk ini mengandung liquorice extract yang menawarkan penyamaran noda hitam dan membuat kulit wajah cerah merata.
Saya menggunakan Even Out Night Cream ini sudah sekitar 6 bulanan. Sebelumnya saya menggukana krim malam dari oriflame juga, Essential night cream. Pindah ke Even Out karena mamah saya pakai duluan, and it works really great on her.
Cara pakainya simple. Cukup dioleskan tipis-tipis saja ke wajah yang telah dibersihkan secara merata kira-kira satu jam sebelum tidur.
Krim ini terasa agak lengket ketika diaplikasikan pada wajah, namun tidak terasa berat. Saat saya bangun dari tidur, wajah saya tampak lembab tanpa minyak dan cerah bersinar. Kalau bicara soal penyamaran noda hitam sih awalnya tidak begitu kentara di wajah saya, karena emang pada dasarnya muka saya -tadinya- tidak memiliki noda yang berarti. Namun, terakhiran ini wajah saya mengalami masalah yang cukup runyam seperti yang sudah saya jelaskan di sini dan di sini yang membuat wajah saya ternodai noda hitam bekas jerawat dan komedo yang saya pencet. Nah, baru deh keliatan kekuatan si Even Out Night Cream dalam menyamarkan noda. Memang hasilnya tidak instant, yang malamnya pakai paginya langsung bersih, tapi berangsur. Dalam masa 2 minggu ini saya berusaha memulihkan wajah, warna kulit wajah saya berangsur membaik, noda hitam memudar, walaupun masih terlihat.
Oia, sebagaimana telah saya sebutkan tadi, mamah saya juga cocok menggunakan krim malam ini, walaupun 2 minggu awal penggunaan, muka mamah saya mengalami breakout parah. Merah-merah di bagian tertentu. Bukan merah-merah seperti terbakar, lebih ke merah-merah gatal. Tapi setelah iitu, kulit mamah saya mengalami peningkatan yang signifikan. Kulitnya jadi tampak lebih muda, noda hitam karena tua jadi memudar, dan tampak cerah.

Note:
Saya atau mamah saya bukan agen oriflame, jadi review ini netral dari saya sebagai konsumen.

-->

Related Posts

Share this

Previous
Next Post »

1 komentar:

komentar
25 Oktober 2014 pukul 19.01 delete

saya jg nyoba produk ini mbak sekalian yang day ny, dg niatan pengen ngilangin bintik hitam yg ada dibawah mataku ini, awal pemakaian sih aman dan nyaman aja, meskipun kadang terasa agak gatal2 gitu diwajah, kalau yg day agak panas gt stelah dipakai, namun sekitar 1,5 bulan pemakaian k jadi muncul jerawat kecil-kecil di dahi dan janggut ya,,,
kl berhenti makai beberapa hari gitu jerawatnya mulai jinak, tapi kalau dipakai lagi jerawatnya aktif lagi dan beranak pinak.... :(
selain itu garis halus yang awalnya udah g kliatan sekarang jadi keliatan lagi...
sedih deh,,,,,
kenapa ya,,,? apa mbk ny dulu awal makai juga ada kluhan???

Reply
avatar