5 Manfaat Minum Segelas Air Putih Sebelum Tidur


Tubuh pada setiap harinya lebih banyak membutuhkan asupan air. Banyaknya minum air yang dibutuhkan tubuh juga berbeda-beda, tergantung berat badan, aktivitas, jenis pekerjaan dan iklim cuaca. Namun idealnya seseorang minum air putih 8 gelas per harinya. efek buruk yang akan terjadi pada tubuh ketika kekurangan minum air putih adalah masalah dehidrasi. 

Ada beberapa gejala lain yang disebabkan karena kekurangan minum air putih, diantaranya adalah munculnya rasa mual dan ingin muntah, pusing dan bahkan tidak sadarkan diri. Jadi sebaiknya, disarankan untuk membiasakan minum air putih, minimal satu gelas air putih menjelang tidur malam. berikut ini beberapa manfaat minum air putih bagi tubuh dan kesehatan.

Manfaat Minum Segelas Air Putih Sebelum Tidur

5 Manfaat Minum Segelas Air Putih Sebelum Tidur Baik Untuk Kesehatan


1. Bermanfaat untuk kesehatan organ tubuh

Secara khusus, manfaat minum air putih satu gelas sebelum tidur ternyata mampu membantu tubuh dalam menjaga kelembaban kulit tubuh. selain itu, manfaat bagi organ dalam tubuh lainnya juga mampu menjaga ginjal, persendian, dan membuat tidur lebih nyenyak.

2. Membantu melawan berbagai jenis penyakit

Dengan membiasakan diri untuk minum segelas air putih sebelum tidur, ternyata mampu membantu menurunkan risiko tubuh terkena berbagai jenis penyakit dan infeksi. Memiliki waktu tidur yang cukup yaitu sekitar 6-8 jam pada setiap malam, kemudian ditambah dengan membiasakan diri minum air putih sebelum tidur untuk menjaga kesehatan tubuh. Manfaat minum air putih sebelum tidur ini, dapat membantu tubuh dalam mengusir zat racun yang mengendam dalam tubuh.

3. Asupan energi bagi tubuh

Ketika bangun tidur, biasanya tubuh akan lebih segar, bugar dan bersemangat. Hal ini dikarenakan manfaat minum air putih sebelum tidur yang juga memiliki peran sebagai pembentuk otot, membantu membakar lemak dan mampu menstabilkan suhu tubuh. jadi ketika bangun tidur, tubuh dalam keadaan sehat, bugar dan lebih fresh.

4. Menurunkan berat badan

Untuk kamu yang sedang melakukan program penurunan berat badan, sebaiknya usahakan untuk memiliki waktu tidur yang cukup dan minum satu gelas air putih sebelum tidur.

5. Mencegah tubuh dari dehidrasi

Pada jam-jam normal, biasanya seseorang tidur antara 6-8 jam pada setiap malamnya, hal ini membuat tubuh tidak makan dan tidak minum. Maka secara otomatis, hal ini membuat tubuh mengalami masalah dehidrasi. Inilah sebabnya, untuk disarankan minum air putih sebelum tidur. Manfaat minum air putih ini dapat membantu tubuh terhindar dari masalah dehidrasi ketika tidur.

Itulah beberapa manfaaat minum air putih sebelum tidur. Beberapa informasi yang sudah dijelaskan diatas tentunya sangat baik untuk kesehatan tubuh. Namun sayangnya masih banyak orang yang belum mengetahui manfaat baik minum air putih untuk tubuh. Semoga bermanfaat ya.

-->

Related Posts

Share this

Previous
Next Post »